Kakanwil Sudjonggo Resmikan Taman Pemancingan Sarana Asimilasi dan Edukasi WBP di Lapas Cibinong

# Dilihat: 387 pengunjung

Betiklampung.com, Cibinong –

Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Barat, Sudjonggo, Meresmikan Taman Pemancingan yang merupakan Sarana Asimilasi dan Edukasi (SAE) di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Cibinong, yang mana kegiatan ini turut dihadiri oleh Kepala Unit Pelaksana Teknis Wilayah Bogor Raya.

Kegiatan dibuka terlebih dahulu dengan Arahan dari Kakanwil Kumham Jabar Sudjonggo dan dilanjutkan dengan Peresmian Taman Pemancingan SAE Lapas Kelas IIA Cibinong secara simbolis melalui pemotongan Pita oleh Kakanwil Sudjonggo di dampingi Kalapas Cibinong, Usman Madjid.

BACA JUGA:  Dewi Aryani S.: Jasa Raharja Telah Menyerahkan Santunan Bagi Seluruh Korban Kecelakaan SB. Evelyn Calisca 01

Selanjutnya untuk memeriahkan acara sekaligus mencoba Sarana Asimilasi dan Edukasi tersebut, diadakan Lomba memancing yang diikuti oleh Kakanwil Kemenkumham Jabar dan seluruh Ka.UPT Se-Bogor Raya.

Dengan adanya kegiatan seperti ini diharapkan dapat menjadi sarana Pembinaan Bagi Warga Binaan Pemasyarakatan di Lapas Cibinong serta dapat memperkuat Sinergitas antar Ka.UPT Se-Bogor Raya. (Red)

BACA JUGA:  Tenggelam di Pantai Mandiri Pesisir Barat, Pelajar Asal Indralaya Ditemukan Tim SAR Gabungan Meninggal Dunia