Gelar Bakti Sosial, Lapas Kalianda Bagikan Paket Bantuan Kepada Fakir Miskin

# Dilihat: 183 pengunjung

Betiklampung.com, Kalianda —

Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Kalianda melakukan kegiatan Bakti Sosial dengan memberikan Puluhan Paket Bantuan kepada warga yang kurang mampu di Kecamatan Kalianda, Jumat (22/4).

Kegiatan yang dilakukan dengan memperhatikan Protokol Kesehatan Pencegahan Covid-19 yang ketat memberikan Paket bantuan berupa barang-barang kebutuhan sehari-hari yaitu paket sembako dan paket pencegahan Covid-19.

BACA JUGA:  Peringati HUT Ikatan Alumni SMEA Negeri 2/SMK Negeri 6 Medan, Karyawan XL Axiata Gelar Bakti Sosial

Ditemui disela kegiatan, Kalapas Kalianda, Dr Tetra Destorie mengatakan bahwa kegiatan Bakti Sosial tersebut menyasar warga yang kurang mampu di kecamatan Kalianda.

“Paket bantuan yang diberikan merupakan barang kebutuhan sehari-hari dan paket pencegahan Covid-19 kepada warga yang kurang mampu di Kecamatan Kalianda,” tambahnya.

Dirinya melanjutkan, bahwa dengan adanya Bakti Sosial, akan semakin menumbuhkan Jiwa Kemanusiaan di antara para Petugas Lapas Kalianda.

BACA JUGA:  Kapolresta Bandarlampung Himbau Prokes dan Bagikan Masker di Pasar

“Mudah-mudahan dengan selalu berbagi melalui kegiatan Bakti Sosial, mudah-mudahan Jiwa Kemanusiaan Para Petugas kita akan selalu bertambah dalam membantu sesama dan sekitar, amin,” tutupnya.