Betiklampung.com (SMSI), Bandarlampung —
Dalam Peringatan Hari Pendidikan Nasional Tahun 2022, pada Jumat (13/5), Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kanwil Kemenkumham) Lampung, Edi Kurniadi Selaku Pembina Upacara mendapat amanah untuk membacakan Pidato Menteri Kemendikbud Ristek dalam amanat upacara. Dalam pidato yang dibacakannya, Edi menyampaikan keberhasilan Indonesia sebagai sebuah bangsa dalam menghadapi pandemi COVID-19 selama dua tahun terakhir.
“Selama dua tahun terakhir, banyak sekali tantangan yang harus kita hadapi bersama, yang tidak pemah terbayangkan sebelumnya. Bahkan, kita mungkin tidak pemah membayangkan bahwa kita semua dapat mengatasinya.” Ungkap Edi. Pandemi yang kini nampak mereda menjadi suatu hal yang membangkitkan semangat bagi beragam kalangan di bidang pendidikan dan kebudayaan.
“Anak-anak kita juga tidak perlu lagi khawatir dengan tes kelulusan karena Asesmen Nasional yang sekarang kita gunakan tidak bertujuan untuk “menghukum” guru atau murid, tetapi sebagai bahan refleksi agar guru terus terdorong untuk belajar. Semangat yang sama juga sudah kita dengar dari para seniman dan pelaku budaya, yang sekarang mulai bangkit lagi, mulai berkarya lagi dengan lebih merdeka.” Lanjut Edi.
Di akhir pidato, Edi menyerukan sebuah ajakan di hadapan segenap ASN Kanwil Kemenkumham Lampung, untuk senantiasa menjaga semangat baru untuk serentak memimpin pemulihan bersama, bergerak untuk merdeka belajar, karena langkah masih belum sampai di garis akhir dan tantangan ke depan akan semakin berat.