Kadivpas Kanwil Kemenkumham Sumsel Resmikan Wartelsuspas Lapas Kelas IIA Banyuasin

178 views

Betiklampung.com, Banyuasin —

Kepala Divisi Pemasyarakatan Kemenkumham Sumsel Mulyadi melakukan peresmian Warung Telepon Khusus Pemasyarakatan (Wartelsuspas) Lapas IIA Banyuasin usai melaksanakan apel siaga bersama UPT Pemasyarakatan Sumatera Selatan, Jumat (20/12).

Mulyadi mengapresiasi Lapas IIA Banyuasin atas dibangunnya fasilitas Wartelsuspas karena sangat memudahkan warga binaan untuk menghubungi keluarga. Selain itu juga ia mengungkapkan bahwa hadirnya Wartelsuspas ini dapat mencegah peredaran Handphone ilegal di dalam Lapas.

BACA JUGA:  Gubernur Lampung Buka Grand Opening Saung Bude Dengan Menu Andalan Sop Simba

Peresmian ditandai dengan pemotongan pita oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan. Pada kesempatan tersebut, Mulyadi melihat cara operasional Wartelsuspas. Dirinya juga menyempatkan untuk menyapa keluarga warga binaan yang dihubungi sambil bercengkerama.

Kepala Lapas Kelas IIA Banyuasin, Tetra Destorie mengungkapkan bahwa Wartelsuspas terdiri dari 10 bilik telepon yang dapat mengakomodir warga binaan dalam menghubungi keluarga melalui suara maupun Videocall.

BACA JUGA:  Sinergi Dengan APH, Rutan Kotabumi Lakukan Razia Kamar dan Tes Urin Jalankan Program Akselerasi Menteri

“Wartelsuspas ini sudah mulai beroperasi, semoga dengan adanya fasilitas ini bisa bermanfaat bagi warga binaan,” harapnya.