PT Tunas Dwipa Matra Bersama Jurnalis dan Vlogger Gelar Media Gathering 2021

# Dilihat: 296 pengunjung

Betiklampung.com, Lampung Selatan –

PT Tunas Dwipa Matra kembali mengadakan Honda Gathering bersama media partner dan Mini Touring dengan mengajak sejumlah awak media dan juga dihadiri blogger, serta beberapa komunitas motor di Lampung, yang digelar di Pantai eMBe Lampung, selasa 21 Desember 2021

Acara diawali dengan berkumpul di kantor TDM di Jalan Pramuka lalu dilanjutkan dengan berkonvoi dengan para jurnalis dan blogger menuju salah satu pantai di Lampung Selatan. Puluhan peserta Gatering menuju pantai dengan mengendarai Honda ADV 150 dengan suasana hujan yang mengguyur sejak pagi.

BACA JUGA:  Resmikan Armada HV Insulated Skylift, PLN Perkuat Tim PDKB Tingkatkan Produktifitas dan Layanan

General Manajer Marketing TDM Lampung, Dony Ronaldo mengatakan, pihaknya mengapresiasi kepada para insan media di Lampung dan para Vloger dan Youtuber dan sejumlah komunitas motor yang mengikuti Gatering dan selama ini sudah membantu dalam berita honda agar diketahui konsumen. (Tik)