Betiklampung.com, Lampung Selatan —
Kunjungan Kerja (Kunker) Komandan Brigif (Danbrigif) 4 Marinir/BS Kolonel Marinir Harry Indarto ke Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto di Kantor Bupati Lampung Selatan Jl.Kusuma Bangsa no.16 Way Urang Kalianda Lampung Selatan. Kamis 23/12/2021.
Danbrigif 4 Marinir/BS Kolonel Marinir Harry Indarto didampingi Ka Akun serta Kasibek Slog Brigif 4 Marinir/BS Letkol Laut (S) Heru Suncoko dan Mayor Marinir Siswanto melaksanakan Kunker di kantor Bupati Lampung Selatan.
Danbrigif 4 Marinir/BS menyampaikan kunker ini guna mempererat silahturahmi yang sudah terjalin antara Brigif 4 Marinir/BS dengan pemerintah daerah Lampung Selatan.
“Terima kasih kepada bapak Bupati atas sambutannya pertama saya memperkenalkan diri saya Kolonel Marinir Harry Indarto Danbrigif 4 Marinir/BS yang baru, kedua kedatangan kami guna menjaga dan mempererat tali silaturahmi dan kami berharap silaturahmi yang sudah terjalin dapat ditingkatkan” ulas Kolonel Marinir Harry Indarto.
Kedatangan Danbrigif 4 Marinir/BS di sambut oleh Bupati Lampung Selatan beserta Asisten dan beberapa Kepala Dinas serta Kepala Satuan Polisi Pamong Praja pemda Lampung selatan.
Bupati Lampung selatan menyampaikan selamat datang dan terima kasih atas Kunker Danbrigif 4 Marinir/BS.
“Selamat datang kepada Danbrigif 4 Marnir/BS bersama jajaran dan ini merupakan suatu kehormaran bagi kami serta pada saat yang baik ini sekaligus kami samapaikan bahwa kedepannya akan ada pelatihan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) sehingga kami berharap Brigif 4 Marinir/BS bisa memberikan pelatihan” ulas Bupati Lampung selatan Nanang Ermanto.
Kunker Danbrigif 4 Marinir/BS diakhiri dengan penyerahan Cinderamata kepada Bupati Lampung Selatan. Kegiatan berjalan lancar.