Betiklampung.com (SMSI), Kotabumi —
Dalam rangka meningkatkan Pelayanan Prima kepada Masyarakat dan Warga Binaan, Melalui Perintah Kepala Lapas Kelas IIA Kotabumi, Syahroni Ali, Pejabat dan Petugas Lapas Kelas IIA Kotabumi tetap melaksanakan Pelayanan Kunjungan dan Titipan Makanan pada saat Hari Raya Idul Adha 1444H/2023M.
Kegiatan ini dilaksanakan dengan dibagi beberapa tim untuk melaksanakan Pelayanan Kunjungan dan Penitipan barang sebagai upaya meningkatkan Kewaspadaan dan tetap melaksanakan Tugas sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) pada Pelaksanaan Hari Raya Idul Adha1444H/2023M.
Diharapkan dengan adanya kegiatan ini, dapat meningkatkan kinerja dan bukti Pelayanan Prima yang terus di Tingkatkan pada Lapas Kelas IIA Kotabumi, demi tercapainya Lapas Kelas IIA Kotabumi semakin PASTI!