Strategi Krisis Komunikasi Media, Kepala Lapas Kalianda Beserta Tim Humas Ikuti Pelatihan Kehumasan

# Dilihat: 117 pengunjung

Betiklampung.com (SMSI), Kalianda —

Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Kalianda, Dr. Tetra Destorie beserta Tim Hubungan Masyarakat (Humas) mengikuti kegiatan Pelatihan Kehumasan di Aula Kanwil Kemenkumham Lampung, Kamis (14/9).

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan, Dr. Farid Junaedi yang mewakili Kepala Kantor Wilayah kanwil kemenkumham Lampung, Dr. Sorta Delima.

BACA JUGA:  UPT PKK Gelar Technical Meeting Tracer Study Awards 2022

Kegiatan dilaksanakan dengan mengusung tema ‘Strategi Krisis Komunikasi Media’, diikuti oleh Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan Jajaran Kanwil Kemenkumham Lampung.

Konsultan Komunikasi Kehumasan Kemenkumham, Bahrul Wijaksana atau biasa disapa Kang Uung bertindak sebagai pembicara pakar komunikasi dari Kementerian Hukum dan HAM.

Dalam kegiatan, dirinya menerangkan soal membangun persepsi publik merupakan peran kehumasan di UPT dan berbagai strategis komunikasi yang wajib dimiliki oleh humas.

BACA JUGA:  Petugas Lapas Kalianda Sumbang Darah di Kanim Kalianda Semarakkan HDKD ke-78

Dalam kegiatan yang diselenggarakan selama dua hari itu pada tanggal 13-14 September 2023 turut diikuti oleh Kepala Lapas Kalianda, Dr. Tetra Destorie bersama dengan seluruh kepala UPT Pemasyarakatan di seluruh Lampung.

“Kami berupaya untuk terus memperkuat peran kehumasan dalam berbagai situasi, termasuk situasi krisis komunikasi media yang sewaktu-waktu bisa terjadi,” tutup Kalapas Kalianda. (*)