Semarakkan Kegiatan AALCO Ke-61, Rupbasan Kelas II Kotabumi Pasang Banner dan Umbul-umbul

199 views

Betiklampung.com (SMSI), Kotabumi —

Rupbasan Kelas II Kotabumi melakukan pemasangan banner dan umbul-umbul ini dalam rangka menyemarakan, mengglorifikasi dan menyemarakkan kegiatan AALCO ke-61 Tahun 2023 yang akan diselenggarakan di Bali pada tanggal 15-20 Oktober 2023 mendatang.

Kepala Rupbasan Kelas II Kotabumi, Palhan menjelaskan acara ini akan membahas berbagai isu hukum yang relevan bagi negara-negara Asia dan Afrika, seperti hukum laut, hukum lingkungan, hukum hak asasi manusia, dan hukum perdagangan internasional.

BACA JUGA:  Kalapas Mukhlisin Fardi Ikuti Kegiatan Analisa Dokumen Data Dukung Satuan Kerja Usulan WBBM 2024

AALCO adalah sebuah organisasi antarpemerintah yang didirikan pada tahun 1956 untuk meningkatkan kerjasama dan pertukaran pandangan mengenai isu-isu hukum yang menjadi kepentingan bersama antara negara-negara Asia dan Afrika. AALCO berdiri pada tahun 1956 yang merupakan salah satu hasil penting dari Konferensi Asia Afrika (KAA) Bandung.

KAA adalah gagasan dari Bapak Bangsa, Presiden Pertama Republik Indonesia, Ir. Soekarno. Gagasan Soekarno tentang gerakan kemerdekaan, dan ide persatuan di seluruh Asia dan Afrika tidak muncul begitu saja. Sejak tahun 1930-an persoalan tersebut disuarakan dalam berbagai forum diskusi. Seluruh semangatnya itu kemudian dituangkan dalam Konferensi Asia-Afrika tahun 1955 di Bandung.

BACA JUGA:  Yonif 7 Marinir Laksanakan Panen di Lahan Ketahanan Pangan Marines 7 Ranch Teluk Pandan

Saat ini AALCO memiliki 47 negara anggota yang terdiri dari negara-negara besar dari Asia dan Afrika. Beberapa negara anggota AALCO antara lain adalah Indonesia, India, China, Jepang, Korea Selatan, Malaysia, Singapura, Thailand, Filipina, Vietnam, Arab Saudi, Mesir, Iran, Irak, Kuwait, Maroko, Nigeria, Pakistan, dan Afrika Selatan.