Jalin Sinergi dan Silaturahmi, Kalapas Mukhlisin Fardi Sambut Hangat Kunjungan Kajari Muara Enim

156 views

Betiklampung.com (SMSI), Muara Enim —

Suasana hangat dan penuh keakraban tercipta saat Kalapas Muara Enim, Mukhlisin Fardi, menyambut kunjungan dari Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Muara Enim, Ahmad Nuril Alam beserta jajarannya pada Kamis (11/01/2024).

Pertemuan berlangsung di Ruangan Kalapas Muara Enim, memancarkan atmosfer yang santai dan akrab, menjadi momentum penting dalam mempererat silaturahmi dan sinergi di antara aparat penegak hukum.

Ahmad Nuril Alam, Kajari Muara Enim, mengungkapkan rasa terima kasih atas sambutan hangat yang diberikan oleh Kalapas dan timnya.
la menuturkan pentingnya kolaborasi dan sinergi antar lembaga penegak hukum sebagai kunci mencapai tujuan bersama, yakni memastikan hadirnya keadilan di tengah Masyarakat.

BACA JUGA:  Hadapi Dinamika Bisnis, Pertamina EP Optimalkan Kinerja Perusahaan

Mukhlisin Fardi, Kalapas Muara Enim, juga menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan kerja sama dengan semua aparat penegak hukum di wilayah Kabupaten Muara Enim. “Melalui sinergi ini, kami berharap penegakan hukum di wilayah ini dapat menjadi lebih efektif dan efisien,” ujar Kalapas.

Lebih jauh, ia menambahkan, “Kunjungan ini bukan hanya pertemuan formal, melainkan langkah konkret dalam membangun komunikasi yang lebih erat antar aparat penegak hukum. Dengan demikian, diharapkan terwujud penerapan hukum yang lebih baik dan memberikan dampak positif bagi masyarakat.”

BACA JUGA:  Cegah Penyeludupan Barang Terlarang, Petugas P2U Rutan Sukadana Lakukan Pengecekan Badan Kepada Pengunjung

Kunjungan ini mencerminkan langkah konkret dalam upaya memperkuat hubungan antara lembaga penegak hukum, dengan harapan bahwa kerja sama yang erat ini akan memunculkan penegakan hukum yang lebih efektif dan memberikan manfaat positif bagi seluruh masyarakat.