Kumham Ikuti Rapat Persiapan JDIH Awards dan Penetapan Desa atau Kelurahan Sadar Hukum Provinsi Jawa Barat Secara Virtual

# Dilihat: 380 pengunjung

Betiklampung.com, Bandung –

Setelah sebelumnya diadakan Penilaian Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH) Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota oleh BPHN Kementerian Hukum dan HAM RI Tahun Anggaran 2021 pada waktu yang lalu, Pemerintah Daerah Jawa Barat juga akan mengadakan Kegiatan Pemberian Penghargaan Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH Awards) yang dirangkaikan dengan Penetapan Desa/Kelurahan Sadar Hukum Tahun 2021 oleh Gubernur Jawa Barat, Kamis, (09/12/2021)

BACA JUGA:  Insan Pelindo Group Regional 2 Panjang Gelar Peringatan HUT RI ke-79

Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jabar melalui Sub Bidang Penyuluhan, Bantuan Hukum dan JDIH mengikuti Rapat Virtual Persiapan Kegiatan tersebut. Bertempat di Ruang Rapat Romli Atmasasmita Kepala Sub Bidang Penyuluhan, Bantuan Hukum dan JDIH, Zaki Fauzi, mengikuti rapat tersebut bersama Jft Penyuluh Hukum dan Staf Sub Bidang JDIH melalui Aplikasi Telekonferensi.

Rapat Virtual ini tentunya membahas kegiatan yang rencananya dilaksanakan pada Tanggal 14 Desember 2021 mendatang dan bertempat Trans Luxury Hotel Convention Center 2, kegiatan ini rencananya akan mengundang Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Jabar, Kepala BPHN Kemenkumham RI, Kepala Pusat Penyuluh dan Bantuan Hukum BPHN, dan Kepala Pusat Jaringan Informasi Hukum Nasional BPHN Kemenkumham RI.

BACA JUGA:  Bapas Kotabumi Ikuti Penguatan Serta Sosialisasi Kegiatan Laboratorium Evaluasi Pemasyarakatan Bagi Petugas Pemasyarakatan

Dalam Rapat persiapan ini turut dibahas terkait dengan urutan pada kegiatan JDIH Awards dan Penetapan Desa Sadar Hukum Tahun 2021 Pemerintah Jawa Barat ini, diawali dengan Laporan Kepala Biro Hukum dan HAM Pemda Jabar, Sambutan Kakanwil Kemenkumham Jabar, dan dilanjutkan dengan Sambutan Gubernur Jawa Barat, dalam kegiatan ini nantinya Penghargaan JDIH kepada 3 terbaik ditingkat Setda dan Setwan Kabupaten/kota oleh Gubernur Jawa Barat akan dibacakan.

BACA JUGA:  BEI Luncurkan Program Duta Pasar Modal di Acara Penghargaan Galeri Investasi