Sambut Tahun Baru Islam 1446 H, WBP Lapas Narkotika Bandar Lampung Ikuti Tabligh Akbar

200 views

Betiklampung.com (SMSI), Bandarlampung —

Dalam rangka menyambut Tahun Baru Islam 1446 Hijriah, Lapas Narkotika Kelas IIA Bandar Lampung menggelar Tabligh Akbar dan Doa Bersama warga binaan dan petugas, Rabu (10/07.

Kalapas Narkotika Kelas IIA Bandar Lampung Ade Kusmanto menyebutkan bahwa peringatan Tahun Baru Islam ini dapat menjadi momentum untuk merefleksikan diri, meningkatkan kualitas ibadah serta hubungan sosial di dalam Lapas.

BACA JUGA:  Dankormar : Bintara Adalah Tulang Punggung Satuan

“Kegiatan ini tidak hanya doa bersama namun juga dilaksanakan solawat bersama dan pembacaan ayat suci Al-Quran. Acara Tabligh Akbar ini menghadirkan Ustaz Asep Kholis Nurjamil sebagai penceramah,”ungkap Kalapas Ade Kusmanto.

Dalam Tausyiahnya, Ustaz Asep Kholis Nurjamil menyampaikan dan mengajak seluruh warga binaan agar dapat selalu bersyukur atas segala nikmat yang diberikan oleh Allah SWT. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh warga binaan dan juga petugas Lapas Narkotika Kelas IIA Bandar Lampung. (*)